Pendaftaran UBAYA 2025

Daftar UBAYA

Learning Beyond the Classroom

Beasiswa Pemimpin Muda Unggulan

Tersedia bagi pendaftar Jalur Tanpa Tes (JPMK) Penghargaan:
  • Pembebasan USP: sampai dengan 100% (BPH 100%, Non BPH 75%)
  • Pembebasan UPP: sampai dengan 100% pada dua semester (BPH 100%, Non BPH 75%)
Persyaratan:
  1. Mengajukan surat permohonan.
  2. Mendaftar program studi yang ada kecuali Program Studi Kedokteran dan Program Studi International.
  3. Menyerahkan SK penetapan sebagai pengurus OSIS.
  4. Membuat esai dengan tema “Future Leader”.
  5. Membuat konten pada platform media sosial (Instagram atau TikTok).
  6. Calon mahasiswa tidak diperkenankan menerima beasiswa lain.
Prosedur pendaftaran beasiswa :
  1. Melakukan pendaftaran secara online dan telah dinyatakan diterima sebagai calon mahasiswa baru Universitas Surabaya.
  2. Melengkapi berkas persyaratan beasiswa.
  3. Mengisi formulir pengajuan beasiswa di https://ubaya.id/2025.Bea.PemimpinMudaUnggulan
  4. Menunggu hasil penetapan beasiswa.
Ketentuan setelah menjadi mahasiswa :
  1. Tidak diperkenankan Berhenti Studi Sementara (BSS) atau Mundur Studi Sementara (MSS);
  2. Tidak diperkenankan melakukan mutasi ke Program Studi lain;
  3. Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) yang harus dicapai setiap semester adalah lebih besar dari atau sama dengan 2,50  (dua koma lima puluh);
  4. Menaati aturan tata tertib mahasiswa;
  5. Bersedia berpartisipasi dalam kegiatan di Universitas Surabaya atau mewakili Universitas Surabaya dalam forum/kompetisi/kegiatan yang diselenggarakan oleh pihak lain;
  6. Apabila salah satu ketentuan pada butir-butir tersebut di atas tidak terpenuhi maka beasiswa tersebut akan dicabut dan semester selanjutnya diwajibkan membayar Uang Penyelenggaraan Pendidikan (UPP) sebagaimana yang berlaku bagi mahasiswa seangkatannya.